Silaturahmi Ke Yayasan Al Masyhur, Kapolres Pasuruan Kota Galakkan Penghijauan

0 488

PASURUAN – AKBP Dony Alexander, S.I.K.,M.H selaku Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Pasuruan Kota melaksanakan giat Peduli Lingkungan membangun sinergitas Polri bersama dengan Lembaga Pendidikan Yayasan Perguruan Al Masyhur Kota Pasuruan.

Hadir dalam giat tersebut di antaranya, Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander, S.I.K., M.H., Putra Pengasuh Ponpes Al Masyhur Gus Masyhuri, Wakil Ketua Yayasan Bapak Wasis, Kabag Renc Kompol Endri S.U.,Kapolsek Bugul Kidul Kompol Paulus Sujatmiko, Kasat Sabhara AKP Tatuk S. Irianto, Kasat Lantas AKP Achmadi, dan Lurah Bakalan Bapak Setyo Yudi.

Kapolres Pasuruan Kota, AKBP Dony Alexander, S.I.K., M.H., beserta rombongan tiba di yayasan Perguruan Al Masyhur, Kelurahan Bakalan, Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan dan disambut oleh yel yel persembahan dari Siswa Al Masyhur, Rabu (22/1/2020), pukul 10.05 WIB.

Dalam sambutanya, Wakil Ketua Yayasan Al Masyhur, Wasis menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander dan juga menjelaskan terkait program dalam kegiatan tersebut.

“Terima Kasih atas kedatangan Bapak Kapolres Pasuruan Kota, mudah mudahan silahturahmi ini dapat berlanjut, Program ini adalah Program Adiwiyata Al Masyhur dari RA hingga tingkat MA dan perlu Kita tahu lembaga kita ada RA, MI, dan MA, dengan Jumlah sekitar 700 Siswa,” pungkas Wasis, Wakil Ketua Yayasan.

Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander, S.I.K., M.H, dalam sambutannya juga menyampaikan trimakasih kepada Kasat Sabhara serta kepada yayasan Pondok Pesantren yang sudah bisa menerima dalam giat Peduli terhadap lingkungan yang digelar tersebut.

“Terimakasih kepada Kasat Sabhara yang sudah berinteraksi dengan pondok pesantren dan saya sangat berterima kasih kepada Pondok pesantren yang sudah bisa menerima kami beserta Rombongan PJU Polres Pasuruan Kota guna melaksanakan program kegiatan peduli terhadap lingkungan”, pungkas AKBP Dony Alxander

Kegiatan penghijauan diwilayah lingkungan, mengingat bahwa setiap tahun pada musim hujan di Wilayah Pasuruan merupakan sasaran banjir dan kegiatan tersebut sengaja melibatkan Siswa Pondok Pesantren karena generasi penerus bangsa harus mulai belajar dari usia dini.

Lanjut, Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander, S.I.K., M.H. juga menyampaikan memberikan himbaun kepada Siswa Pondok pesantren untuk berhati hati dengan berita berita Hoax.

“Kami sampaikan agar hati hati dengan berita hoax, filter tontonan sesuai dengan umur adik adik sekalian agar bisa membawa manfaat bagi adik adik sekalian ke depannya, dan saya titip kepada dewan guru untuk mendidik siswanya dengan mental mental yang baik karena mereka merupakan generasi penerus bangsa,” tegas Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander, S.I.K., M.H.

Kegiatan dilanjut dengan Penyerahan Secara Simbolis Bibit Pohon Mangga dari Kasat Sabhara kepada Bapak Kapolres Pasuruan Kota. Selanjutnya Penyerahan Secara Simbolis Bibit Pohon Mangga dari Bapak Kapolres Pasuruan Kota kepada Pengurus Yayasan Al Masyhur.

Penanaman Bibit Pohon dilakukan oleh Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dony Alexander, S.I.K.,M.H., dengan didampingi oleh Pengurus Yayasan Al Masyhuri dan dilanjut dengan melakukan peninjauan ke MI Al Masyhur Kota Pasuruan.

Wasis selaku wakil ketua yayasan setelah acara menyampaikan ke awak media “saya sangat mengapreasi kegiatan ini, sebab bisa memberi suport mental kepada anak didik di yayasan, juga menghilangkan image yang menakutkan bagi anak anak,” pungkas Wasis.

Saat hendak meninggalkan tempat acara AKBP Doni Alexander juga menyampaikan ke awak media “kegiatan ini bertujuan untuk memupuk generasi mendatang yang lebih disiplin dan taat akan hukum, dan mewujudkan generasi yang lebih peduli akan lingkungan,” ujar Kapolres.(Tri/Hid)

Comments
Loading...

This site is protected by wp-copyrightpro.com