Bupati Bantaeng Hadiri Penyerahan DIPA Tahun Anggaran 2021

0 136

 

MAKASSAR – lenzanasional.com – Bupati Bantaeng, H. Ilham Azikin menghadiri pelaksanaan Rapat Pengendalian dan Evaluasi Program dan Kegiatan Pembangunan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan Triwulan III Tahun Anggaran 2020 yang dirangkaikan dengan Penyerahan DIPA Tahun Anggaran 2021, Senin (30/11).

Daftar Isian Pelaksana Anggaran ini diserahkan oleh Gubernur Sulawesi Selatan, H.M. Nurdin Abdullah, dilaksanakan secara tatap muka terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan di Hotel Claro Makassar.

Dalam kesempatan itu, Nurdin Abdullah menargetkan realisasi anggaran tahun 2021 pada triwulan pertama bisa mencapai 25 persen. Target tersebut sebagai salah satu metode untuk menjaga pertumbuhan ekonomi di Sulsel.

“Kita targetkan pertumbuhan ekonomi 25 persen di triwulan I 2021. Tidak ada sanksi itu pesan moral karena pemerintah pusat sudah menetapkan pertumbuhan ekonomi nasional 5,05 persen ini akan ditentukan oleh belanja daerah,” jelas Nurdin Abdullah, setelah membuka Rakor Pengendalian dan Evaluasi Pelaksanaan Program dan kegiatan pembangunan Pemprov Sulsel (APBN/PHLN, dan APBD Pemprov Sulsel Triwulan III 2020 dan penyerahan DIPA Tahun 2021.

Dengan target realisasi anggaran 25 persen di triwulan pertama diharapkan dapat memberikan kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi secara nasional.(Jf)

Comments
Loading...

This site is protected by wp-copyrightpro.com