Pengedar Narkoba Asal Bulaksari Ditangkap Satreskoba Polrestabes Surabaya

0 276

Surabaya, Lenzanasional.com – Polisi di Surabaya mendapatkan sisa Narkotika jenis sabu-sabu yang belum terjual sebanyak delapan poket dari hasil ungkap kasus didepan ruko Jalan Ngagel Surabaya.

Tersangka yang ditangkap pada, Senin 10 Oktober 2022, sekira pukul 18.00 Wib berinisial, YP (36), asal Jalan Bulaksari Surabaya.

 

 

Barang bukti yang disita dengan rincian, empat poket plastik sabu dengan berat masing masing bungkus 0,42 gram berikut pembungkusnya dan empat poket plastik sabu dengan berat masing masing bungkus 0,40 gram berikut pembungkusnya serta HP dan uang tunai sebesar Rp. 450.000.

Pengungkapan kasus ini bermula pada, Senin 10 Oktober 2022, sekira pukul 18.00 wib, didepan ruko Jalan Ngagel Rejo kota Surabaya telah dilakukan penangkapan terhadap Tersangka YP kemudian dilakukan
penggeledahan dan ditemukan barang bukti sabu-sabu.

“Informasi dari masyarakat yang kemudian ditindaklanjuti dengan penyelidikan hingga berhasil membekuk tersangka YP,” jelas AKBP Daniel Marunduri, Kasat Resnarkoba Polrestabes Surabaya, Kamis (17/11/2022).

YP sendiri Daniel melanjutkan, dia mendapatkan dari Ali (DPO) pada, Senin 10 Oktober 2022 sekira pukul 08.00 WIB di Desa Alang Bangkalan seharga Rp. 1.500.000, dan secara ranjauan dengan maksud untuk dijual kembali untuk mendapatkan keuntungan.

Tersangka YP biasa menjual sabu dengan harga Rp.100.000 hingga Rp. 200.000 perpaketnya dan sudah sebanyak tujuh kali pembelian kepada Ali.

“Dalam sebulan pelaku ini bisa dua kali. Untuk pembelian yang terakhir awal mulanya 15 (lima belas) paket sabu dan sudah laku terjual 7 (tujuh ) paket sedangkan sisanya tinggal 8 (delapan) paket belum sempat laku terjual keburu ditangkap dan disita oleh petugas Satresnarkoba Polrestabes Surabaya,” tambah AKBP Daniel.

“Kita akan jerat pelaku dengan Pasal 114 ayat (1) subs Pasal 112 Ayat (1) UU RI No. 35 tahun 2009, tentang Narkotika,” pungkasnya. (ART)

Comments
Loading...

This site is protected by wp-copyrightpro.com