Sejukan Hati Doa Bersama Memohon Perlindungan dan Keselamatan Dari Allah SWT

0 65

GRESIK, Lenzanasional – Dalam rangka mendekatkan diri kepada sang pencipta Allah SWT, seluruh personel Kodim 0817/Gresik yang beragama Islam melaksanakan doa bersama serta membaca surat Yasin dan Tahlil bertempat di Masjid Baitur Rahman Kodim 0817/Gresik.Kamis(22/6/2023)malam.

Agenda yang dilaksanakan pada setiap hari Kamis malam Jumat, dalam kegiatannya dipimpin oleh Pasipersdim 0817/Gresik Kapten Inf Iwan Hadi Susanto, S,H. diawali sholat Maghrib berjamaah.

Menurutnya, kegiatan ini merupakan sarana ibadah dan sebagai bagian dari pembinaan kepribadian prajurit dengan meningkatkan keimanan serta ketaqwaan kepada Allah SWT sehingga selalu bersyukur atas karunianya yang telah diberikan.

“Sebagai insan yang beriman dalam mengungkapkan rasa syukur hendaknya selalu mendekatkan diri kepada Allah SWT dan memohon agar mendapatkan keselamatan, kesehatan, kelancaran, serta kemudahan dalam melaksanakan tugas dan dinas sehari-hari.”kata Pasipersdim 0817/Gresik Kapten Inf Iwan Hadi Susanto, S,H.

“Membaca surat Yasin merupakan amalan yang sangat baik. Manfaat membaca surat Yasin bisa dilancarkan rezekinya, bisa diampuni dosa-dosanya bahkan dosa yang diampuni adalah dosa semasa hidup yang sebesar gunung sekali pun. Selain juga mendapatkan pahala, Salah satu cara agar hidup dijauhkan dari segala macam malapetaka adalah dengan membaca surat Yasin.”tuturnya.

“Mari berikhtiar melaksanakan ibadah dengan ikhlas mengharap keridhoan Allah SWT.”pungkasnya.(Hum/Rif)

Comments
Loading...

This site is protected by wp-copyrightpro.com