Kapolda Jatim Laksanakan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Lapangan Tenis

0 182

SURABAYA, lenzanasional.com – Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Irjen Pol Dr. Nico Afinta didampingi Wakapolda Jatim Brigjen Pol Drs. Slamet Hadi Supraptoyo, Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Gatot Rafli Handoko, beserta Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim. Kamis (07/01/2021) pagi, membuka secara resmi pembangunan gedung lapangan tenis polda jatim yang ditandai dengan peletakan batu pertama.

Kapolda Jatim Irjen Nico menyebutkan, pagi ini melakukan peletakan batu pertama pembangunan lapangan tenis yang ada didalam komplek Mapolda Jatim. Pembangunan ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan Sumber Daya Manusia (SDM) di jajaran polda jatim untuk bidang kesehatan.

“Hari ini saya membuka secara langsung pembangunan gedung lapangan tenis dengan ditandai peletakan batu pertama. Tujuan pembangunan ini untuk meningkatkan SDM jajaran polda jatim,” kata Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta, Kamis (07/01/2021) pagi.

Dengan pembangunan lapangan tenis ini nantinya anggota bisa berolahraga, dan bisa meningkatkan daya tahan tubuh, adapun pembangunan lapangan tenis sendiri direncanakan selesai selama dua bulan kedepan, selain itu, juga akan dibangun tenis meja disekelilingnya.

Mapolda Jatim juga telah memiliki beberapa fasilitas oleh raga yang sudah dibangun, antaranya, lapangan bulu tangkis, lapangan sepak bola, lapangan tembak, dan lapangan yudo.

“Saya berharap, dengan dibangunnya beberapa fasilitas olahraga di Mapolda Jatim. Anggota Polri maupun PNS bisa berolahraga, sudah banyak fasilitas olah raga yang dibangun selain lapangan tenis,” tambahnya.

Membangun sarana olah raga ini sangat penting untuk meningkatkan kesehatan anggota polri, sehingga anggota polri di Polda Jatim tetap bisa menjaga kebugaran serta kesehatan tubuh.

“Saya rasa membangun sarana olah raga ini sangat penting untuk meningkatkan kesehatan bagi anggota,” tandasnya. (v1k)

Comments
Loading...

This site is protected by wp-copyrightpro.com